Apa Itu Android, Pengertian Android

Apa Itu Android : Pengertian Android - Android adalah sistem operating system (OS) berbasis open source dengan kernel linux. Dan untuk nama setiap jenis android yang dirilis selalu di beri nama seperti nama makanan, seperti Ginger bread (roti jahe), Ice Cream Sandwich dan lain lain. Android biasa di gunakan pada smartphone atau tablet seperti seperti Samsung, Asus, Advan, Sony Ericsson dan lain lain. Perlu kamu ketahui, bahwa Android untuk pertama kali di kembangkan oleh Android.Inc,.  Namun pada tahun 2005, Android di akuisisi oleh Google sang raja internet dunia. Baca juga  Android One, Produk Terbaru Google
pengertian-android

Lalu apa saja Keunggulan Android? Yang pasti Android adalah OS gratis dan Open Source broo. Tidak heran jika Android menjadi raja saat ini. Smartphone yang di dukung oleh OS Android memiliki harga yang lebih murah dibanding dengan smartphone lainnya seperti Blackberry dan Apple (Iphone). 

Apa saja fitur yang dimiliki Android? Fiturnya banyak sekali Bro-Sist. Android memiliki fitur diantaranya Multi-touch, Multitasking, Wi-Fi Hotspot, GPS, Support Java, dan tentunya mendukung banyak jaringan seperti GSM/EDGE, IDEN, CDMA, EV-DO, UMTS, Bluetooth, Wi-Fi, LTE dan WiMAX. Masih banyak sekali keunggulan Android yang tidak bisa admin sebutkan satu persatu. Ada beberapa jenis atau versi Android yang beredar di dunia ini, seperti Eclair, Froyo/Frozen Yogurt, Gingerbread, Honeycomb, Ice Cream Sandwich, Android Jelly Bean, Kitkat dan terakhir adalah Lolipop.

1. Eclair
Eclair adalah versi Android yang pertama kali digunakan pada smartphone. Eclair juga merupakan versi android yang pertama kali mendukung format HMTL5.

2. Froyo/Frozen Yogurt
Froyo/Frozen Yogurt dirilis dengan memiliki 20 fitur baru. Salah satunya adalah dukungan terhadap Adobe Flash. 

3. Gingerbread 
Gingerbread di rilis untuk meningkatkan fitur soft keyboard & copy/paste, power management, dan support Near Field Communication.

4. Honeycomb
Perlu diketahui, Android dengan nama Honeycomb ini dibuat untuk gadget dengan layar lebar seperti tablet PC, Tablet pertama yang memakai Honeycomb adalah Motorola Xoom yang dirilis bulan Februari 2011.
5. Ice Cream Sandwich
Ice Cream Sandwich pertama kali dirilis pada oktober 2011 bertempat di Hongkong. Fitur utama Android ICS 4.0 ialah Face Unlock, Android Beam (NFC), perubahan major User Interface, dan ukuran layar standar (native screen) beresolusi 720p (high definition). 

6.  Android Jelly Bean
Android Jelly Bean lebih memfokuskan fiturnya ke peningkatan User Interface yang lebih lancar dan responsif. Di versi ini juga menandai hadirnya fitur Google Now yang memberikan saran dan rekomendasi berdasarkan data-data yang tersimpan (kontak, kalender, lokasi, dll) di handphone.

7. Kitkat
Ini dia versi Android yang admin suka, Kitkat. Android Kitkat lebih memfokuskan dalam pengelolaan memori agar lebih optimal. Sehingga device-low end dapat berjalan lancar meski minim spesifikasi. Penambahan dukungan Mobile Printing dan Penambahan Sensor Baru. 

8. Lolipop
Lolipop memiliki banyak kelebihan di banding yang lain, seperti Keamanan, Desain Material, Hemat Baterai, dan Device Sharing. Untuk keamanan, Sistem keamanan yang ditawarkan oleh Android Lollypop nantinya akan dijalankan di atas sisem SELinux, yang sudah terkenal anti malware. Tidak hanya itu, Android Lollipop juga telah dilengkapi dengan fitur keamanan yang disebut dengan Android Smart Lock. Fitur ini akan mengintegrasikan keamanan dua perangkat, dimana salah satu perangkat tersebut hanya akan bisa dibuka bila diakses melalui perangkat pasangannya.

Oh iya, Jika kamu adalah pengguna Asus 4, 5, 6 untuk mendapatkan cara update ke Android Kitkat, silahkan baca artikel ini Cara Update OTA Asus Zenfone 4, 5, 6 Ke Android Kitkat

Related : Apa Itu Android, Pengertian Android