Memex, Mesin Pencari Buatan Pentagon - Memex adalah nama sebuah mesin pencari buatan Pentagon yang telah di klaim oleh pentagon bahwa mesin pencari ini lebih canggih dari Google. Benarkah? Mesin pencari ini di ciptakan Pentagon melalui Defense Advanced Research Projects Agency (DARPA). Pihak Memex atau Pentagon mengklaim bahwa mesin pencari ini sanggup menjangkau hingga 95 persen pencarian informasi yang tidak sanggup dilakukan oleh Google. Pemberian nama mesin pencari ini diberikan berdasarkan kombinasi 2 kalimat, yakni Memory dan Index. Mesin pencari mampu menjelajah database yang tidak bisa di tampilkan oleh Google bahkan database tersembunyi sekalipun mampu di tampilkan oleh Memex ini.
Seperti yang dilansir oleh Computer World, Pihak Pentagon mengatakan bahwa "Dengan menciptakan metode yang lebih baik untuk berinteraksi dan berbagi informasi, kami ingin meningkatkan kemampuan mesin pencari untuk semua orang, dan mempermudah orang dalam melakukan pencarian informasi. Kemudahan penggunaan bagi mereka yang bukan programmer merupakan hal yang sangat penting". Dalam hal pencarian, Memex menawarkan penyajian informasi dalam bentuk infografis canggih, informasi yang sulit ditemukan oleh Google.
Pentagon juga mengatakan, dengan menciptakan mesin pencari Memex ini kiranya dapat memerangi berbagai macam bentuk tindak kejahatan semisal perdagangan manusia, prostitusi online, ataupun terorisme. Menurut saya, mesin pencari ini diciptakan hanya untuk kepentingan Pentagon saja. Untuk memata-matai masyarakat dunia. Hadehhh....