6 Petinju Terbaik di Dunia Sepanjang Masa

Petinju Terbaik di Dunia Sepanjang Masa - Kamu suka dengan tontonan olahraga tinju? Saya yakin, hampir semua laki-laki pasti menyukai tontonan olahraga tinju ini. Ya, Tinju adalah olahraga yang tak lekang oleh waktu. Tinju juga merupakan salah satu jenis olahraga populer dan bergengsi. Di olahraga tinju ini, banyak sekali lahir para petinju terbaik di dunia. Tinju juga masuk dalam daftar olahraga dengan penghasilan terbesar di dunia. Sifat seorang petinju adalah petarung yang pantang menyerah dan tak pernah takut diatas ring untuk menghadapi semua musuhnya. Siapa saja 6 Petinju Terbaik di Dunia Sepanjang Masa? Berikut rangkumannya :


1. Sugar Ray Robinson 
Petinju Terbaik di Dunia Sepanjang Masa

Sugar Ray Robinson yang memiliki prestasi 173 kali menang (109 KO), 19 kalah, 6 seri, 2 no contest (1940-1965) ini memiliki pukulan yang sangat cepat, secepat kilat begitu orang-orang bilang. Lincah dan memiliki gerakan kaki yang sangat bagus.

2. Julio Cesar Chavez
Julio-Cesar-Chavez

Julio Cesar Chavez, memiliki prestasi 107 kali menang (80 KO), 6 kalah, 2 seri (1980-2005). Prestasi tersebut, Julio juga memiliki prestasi 6 kali juara di 3 divisi berbeda. Dan akhirnya harus takluk oleh Frankie Randall, Julio dianggap sebagai pahlawan nasional orang rakyat meksiko. Saat ini karir tinjunya diteruskan oleh anaknya yang bernama Julio Cesar Chavez Jr.

3. Sam Langford
petinju terbaik dunia

Pertarungan terbaik sepanjang masa dari seorang Sam Langford adalah ketika bertarung melawan Jack Johnson, dan pertarungan itu merupakan pertarungan yang wajib dan layak untuk diingat. Petinju yang memiliki prestasi 167 kali menang (117 KO), 38 kalah, 37 seri, 48 no decisions (1902-1926) ini harus mengundurkan diri dari dunia tinju yang membesarkannya karena setelah proses diagnosa, Sam Langford mengalami kebutaan. Sayang sekali ya..

4. Willie Pep

Willie Pep merupakan petinju kelas bulu yang memiliki prestasi 229 kali menang (65 KO), 11 kalah, 11 seri (1940-1966) dan sebelum harus kalah oleh Sammy Angott  tahun 1943. Willie langsung bangkit dan berhasil memenangkan 5 pertarungan untuk sisa tahun itu. Pada tahun 1944, Willie berhasil mengantongi kemenangan sebanyak 16 kali pertarunga. Willie juga sempat membuat rekor sebanyak 73 kali kemenangan secara berturut-turut.

5. Joe Louis
Petinju-Terbaik-di-Dunia

Petinju dengan prestasi 66 kali menang (52 KO), 3 kalah (1934-1951) ini memiliki julukan “The Brown Bomber”. Julukan ini diberikan setelah Joe Louis berhasil mengalahkan seorang petinju asal Jerman (Nazi) Max Schmeling di ronde pertama. Dia berhasil mematahkan image tak terkalahkan yang dipimpin Hitler.

6. Muhammad Ali

Siapa yang tidak mengenal Muhammad Ali? Tidak ada manusia  yang berani meragukan kehebatannya di ring tinju. Muhammad Ali pernah menaklukkan sejumlah besar para petinju kelas dunia, sebut saja seperti George Foreman, Leon Spinks, dan Joe Frazier. Muhammad Ali beberapa kali pernah dinobatkan sebagai olahragawan terbaik abad 20. Prestasi Muhammad Ali adalah 56 kali menang (37 KO), 5 kalah (1960-1981).

Demikian artikel tentang 6 Petinju Terbaik di Dunia Sepanjang Masa yang kami kabarkan. Terima kasih.

Related : 6 Petinju Terbaik di Dunia Sepanjang Masa