Stabilkan Jaringan dan Koneksi Data HP Selular - Jaringan atau koneksi data yang lemot memang membuat kesal, marah atau emosi yang ujung-ujungnya malah hp sendiri yang jadi korban (di banting, hehehe). Eitsss.... jangan emosi dulu, sebab ada cara untuk menstabilkan jaringan atau koneksi untuk hp android kamu, mulai dari 3G, HSDPA, dan EDGE. Menstabilkan Jaringan atau Koneksi Data HP Android, selain dapat menghemat baterai, jaringan data juga akan lebih cepat dan menghemat waktu kamu dalam ber-internet, download lagu, video atau akses situs media sosial seperti facebook (Download Facebook Selular Terbaru).
Berikut adalah cara menstabilkan jaringan dan koneksi data android kamu :
1. Atur ponsel Android untuk menerima sinyal 3G Only/3G prefered yaitu dengan melalui menu setting – Network and Nircables – Advance – cellular Network – 3G Network
2. Setelah itu kembali ke Home Screen
3. Pada menu panggilan ketik kode *#*#4636#*#*
4. Selanjutnya pilih menu Phone Information
5. Lalu klik tombol kiri pada smartphone kamu (sebelah tombol home)
6. Akan ada menu pilihan lagi kemudian pilih Select band radio
7. Di situ akan ada beberapa pilihan jaringan, pilih Japan Band
8. Simpan dan keluar
Namun cara diatas hanya berlaku untuk jaringan 3G atau HSDPA saja. Bagaimana dengan kamu yang tinggal di daerah yang hanya ada jaringan EDGE saja? Menstabilkan jaringan dan koneksi data android dengan aplikasi. Kamu bisa dowload aplikasi di playstore dengan kata kunci Internet Booster.